TEGAL – Jalan-jalan protokol di Kota Tegal akan ditutup sementara. Selain itu, jalan penghubung antar kampung juga aka ditutup. Penutupan dilakukan dengan embisi beton, tidak lagi menggunakan barrier.
Secara keseluruhan, jalan-jalan yang ditutup tersebut berjumlah 50 titik. Penutupan jalan ini sebagai penerapan local lockdown terkait penetapan Kota Tegal sebagai zona merah covid-19.
“Local lockdown diberlakukan mulai 30 maret hingga 30 Juli 2020,” kata Walikota Tegal, Dedy Yon Supriyono usai menggelar rapat koordinasi dengan Forkompimcam, Kamis (26/03/2020) sore.
Pemasangan embisi beton akan dilakukan bertahap mulai hari Jumat (27/03/2020). Harapannya, dengan pemasangan embisi beton yang cukup berat, tidak bisa dibuka tutup oleh warga.
“Saya lebih baik dibenci, daripada warga saya mati karena terpapar covid-19,” tegas Wali Kota.
Dedy Yon menambahkan, pihaknya mengimbau warga Kota Tegal yang merantau di luar kota tidak pulang kampung, khususnya saat musim arus mudik. Jika terpaksa pulang kampung, warga harus melapor ke gugus tugas covid-19, untuk menjalani pemeriksaan kesehatan terlebih dahulu.
“Kepada warga kota Tegal di perantauan, saya imbau tidak mudik selama musim pandemi covid-19. Ini demi kebaikan kita bersama,” kata Dedy Yon. (Kw)
Judul berita diatas: Jalan-jalan protokol di Kota Tegal akan ditutup sementara