Brebes, Portal Pantura – Kapolres Brebes Polda Jawa Tengah AKBP Guntur Muhammad Tariq, beserta jajarannya kembali melakukan pengecekan kesiapan jalur mudik hari raya Idul Fitri 1444 H tahun 2023 di wilayah Kabupaten Brebes, Rabu (05/4/2023) sore hingga malam hari.
Dalam kegiatannya, Kapolres Brebes meninjau sejumlah tempat yang diprediksi akan terjadi kepadatan arus saat mudik hari raya Idul Fitri tahun 2023 mendatang.
Adapun sejumlah lokasi yang ditinjau Kapolres Brebes antara lain, Fly Over Dermoleng Ketanggungan, sepanjang jalur Tengah Kecamatan Larangan – Songgom.
Kemudian jalur Selatan mulai dari Perbatasan Kabupaten Tegal, Linggapura Kecamatan Tonjong, Simpang 3 Rancakalong Jalan Lingkar Bumiayu sampai wilayah Paguyangan yang berbatasan dengan Kabupaten Banyumas.